Ronaldo: Lupakan Trik, Sekarang Saya Fokus Hanya ke Gol



Cristiano Ronaldo belum lama ini mengungkap alasan mengapa ia mengubah gaya permainannya dalam beberapa tahun terakhir.

Ketika masih bermain untuk Manchester United, bintang Portugal itu dikenal sebagai seorang pemain yang senang mengeksekusi banyak trik dan skill khusus guna melewati lawan.

Namun dalam beberapa tahun belakangan, orang sudah mulai jarang melihat CR7 melakukannya. Ronaldo yang sekarang lebih dikenal dengan produktivitas golnya yang begitu luar biasa di dalam kotak penalti.

Bintang Real Madrid itu mengakui bahwa ia memang sekarang memfokuskan permainannya pada gol, sesuatu yang paling diinginkan oleh mereka yang menonton pertandingan sepakbola.

"Saya berubah karena saya pikir kemenangan adalah yang terpenting, dan gol membantu anda meraih kemenangan," tutur Ronaldo pada Touzani, YouTuber dan freestyler yang belum lama ini berkesempatan mewawancaranya.

"Anda bisa mencetak gol dulu, dan kemudian melepas assist, baru melakukan trik. Namun yang diinginkan orang-orang adalah gol, jadi saya coba melakukan yang terbaik."

"Saya masih sesekali melakukan trik, tidak sesering ketika saya di Manchester, namun saya tetap melakukannya."

"Sekarang, saya memilih fokus pada mencetak gol. Skill cuma prioritas ketiga."


Dapatkan Promo Deposit awal Khusus IBCBET Sebesar :
-Deposit Sebesar Rp.100.000 Dapatkan Kredit Sebesar Rp.125.000
-Deposit Sebesar Rp.500.000 Dapatkan Kredit Sebesar Rp.650.000
-Deposit Sebesar Rp.1.000.000 Dapatkan Kredit Sebesar Rp.1.500.000

Related Posts :